Bupati Kepahiang Beserta Kepala OPD Kepahiang Menghadiri Festival Qasidah

oleh -3255 Dilihat

Kabar Kepahiang

Kepahiang – Bengkulu – Masih dalam Rangkaian kegiatan peringatan Hari Ulang Tahun ke -20 Kabupaten Kepahiang, Tim penggerak PKK menggelar Festival lomba Qasidah yang dilaksanakan di taman santoso. Senin 29/01/2024.

Kegiatan Festival lomba Qasidah ini dihadiri Bupati Kepahiang Dr.Ir Hidayatullah Sjahid MM, Wakil Bupati Zurdi Nata S.Ip, Sekda Dr Hartono, dan Kepala OPD Pemkab Kepahiang serta Camat se -Kabupaten Kepahiang, untuk memberi Support dan menonton lomba Qasidah.

Deslianto M.Pd, sebagai panitia menyampaikan, bahwa kegiatan lomba ini dalam rangka memperingati Hut ke-20 Kabupaten Kepahiang dan diikuti 34 peserta perwakilan dari seluruh kecamatan.

“Lomba qasidah ini akan dilaksanakan sampai besok untuk menetapkan siapa yang akan menjadi pemenangnya,” kata Deslianto.

Senada yang dikatakan Ketua tim TP-PKK Kabupaten Kepahiang Evi Hidayat pada kegiatan Festival lomba Qasidah ini dilaksanakan, masih dalam rangkaian Hut ke-20 Kabupaten Kepahiang.

“Selain lomba qasidah, kemarin kita juga menggelar lomba senam kreasi dan senam poco-poco untuk anak – anak dan wanita dewasa,” jelas Evi Hidayat.

Evi juga mengungkapkan bahwa TP PKK Kabupaten Kepahiang sangat mensupport apa yang telah dilakukan oleh pihak – pihak yang terlibat langsung pada kegiatan ini.

“Semoga kegiatan positif seperti ini dapat menghibur serta berkontribusi untuk masyarakat dan tetap berkesinambungan,” tutur Evi Hidayat.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

No More Posts Available.

No more pages to load.